Friday, January 4, 2008

Industri Batik diSurakarta

NDUSTRI BATIK

Ada dua jenis batik yang ada di Kota Surakarta, yaitu batik cap dan batik tulis. Kedua jenis batik ini memiliki perbedaan pada proses pembuatannya. Untuk batik cap dilakukan dengan cara di cap atau di cetak, sehingga desain dasar batiknya telah ditentukan terlebih dahulu dan di buat pola-polanya dalam sebuah papan cap/pencetak. Sedangkan batik tulis dilakukan secara manual yaitu digambar dengan tangan oleh para pengrajin-pengrajin. Hasilnya tentu berbeda, batik cap lebih terpola, teratur namun terkesan kaku sedangkan batik tulis lebih terkesan dinamis karena kesan desainnya yang lebih lues sesuai dengan kreasi yang menggambarnya. Industri batik ini cukup berkembang di Kota Surakarta sebagai salah satu warisan nenek moyang dan menjadi salah satu produk khas kebudayaan Surakarta. Perkembangan industri batik ini sangat pesat bahkan salah satu pasar di Kota Surakarta yaitu pasar Klewer sangat terkenal sebagai salah satu pasar konveksi yang menjual batik. Namun batik yang ada di pasar tersebut tidak sepenuhnya berasal dari Kota Surakarta, ada juga yang berasal dari Klaten, Yogyakarta dan lain-lain.

INDUSTRI KERAJINAN

Industri kerajinan memegang peranan penting di Kota Surakarta. Hal ini untuk mendukung industri pariwisata di Kota Surakarta. Kerajinan yang biasanya diproduksi biasanya berupa motif-motif yang mencirikan budaya jawa seperti keris, wayang, blangkon, dan lain-lain. Permintaan pasar terhadap hasil kerajinan dari Surakarta ini sangat besar. Bahkan pemasarannya tidak hanya di sekitar Kota Surakarta saja melainkan juga ke Pulau Bali.

1 comment:

ciboo said...

Batik memang pusaka bangsa,,dan saya setuju sekali kalau anak bangsa semestinya melestarikan budaya. Cuma kita juga tidak bisa memaksakan sebuah budaya yang mungkin bagi sebagian kaum muda (individu) tidak lagi relevan dalam kehidupan sosial. saya hanya memikirkan sebuah alternatif untuk menarik minat kaum muda,,walaupun ini mungkin akan dianggap sedikit radikal. Bagaimana bila motif batik diabadikan dalam bentuk motif di tubuh (tattoo) dan disediakan pula motif yang relevan dengan kaum muda. karena saya sendiri berniat membuat tattoo dengan motif batik.

-wait for d'respond-
-misugi_san@yahoo.com-